Polres Touna Kawal Pawai Obor Sambut Bulan Suci Ramadan

MATASMS, COM. TOUNA – Polres Touna mengawal kegiatan pawai obor menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriah di wilayah Kecamatan Ampana Kota dan Kecamatan Ratolindo Kabupaten Touna, Jumat (8/3/2024) malam.

Pengamanan ini dipimpin oleh Kabagops Polres Touna, Kompol Mulyadi selaku Karendalopsres didampingi Kapusdalopsres Iptu Yames Sapetu, Kasiwas AKP Adri J. Moningka, KBO Lantas Iptu I Gusti Lanang Mardika, SH dan Kasi Dokkes Ipda Herman Jayadi, A.Md, Farm.

Kabagops Polres Touna, Kompol Mulyadi mengatakan, pengamanan dilakukan untuk mendukung stabilitas keamanan dalam agenda rutin masyarakat menyambut bulan suci Ramadhan serta untuk menjaga keamanan dan kelancarannya.

“Kegiatan Pawai Obor Tarhib Ramadan ini, dibagi ke dalam 3 lokasi dengan rute yang berbeda, yakni lokasi pertama start dari Desa Sansarino, dusun Pandelengi, Persimpangan Jalan Tadulako dan Finish Jembatan Hayal Ampana,” jelas Kompol Mulyadi.

Selanjutnya, sambung Kabag Ops, lokasi kedua start dari Lapangan sepak bola Kelurahan Bailo, Jalan Trans Sulawesi, Jalan Jendral Sudirman Kelurahan Bailo, Jalan Sultan Hasanuddin Kelurahan Labiabae, Persimpangan Tugu Ampana dan Finish Jembatan Hayal.

“Kemudian, lokasi ketiga start Pesantren Wayau, Kelurahan Dondo Barat, Sulatengko, Kayu Kelor, Terminal, Pelabuhan Ampana, Simpang Tiga Bank BRI Kcp Ampana dan Finish Jembatan Hayal Ampana,” ujarnya.

Kabag Ops menambahkan, pengamanan ini dengan melibatkan puluhan Personil yang terlibat Operasi Keselamatan Tinombala untuk disiagakan di sepanjang rute yang dilalui peserta dalam pawai obor tersebut

“Pengamanan juga dibackup dari Dinas Perhubungan, Sat Pol PP, Koramil dan mitra kamtibmas lainnya sebagai wujud sinergitas menjaga kondusifitas,” tambahnya.

“Hingga selesainya kegiatan pawai obor pukul 21.30 Wita, situasi aman dan kondusif,” pungkasnya.

(Humas Polres Touna)

Pos terkait